Friday, 4 October 2024
Offset Printing, Ketahui Perbedaan Hasil Cetaknya dengan Digital Printing

Kalau lagi butuh mencetak dalam skala besar, lebih baik menggunakan teknik pencetakan offset atau offset printing. Offset Printing biasanya digunakan untuk kepentingan komersial atau kepentingan lain yang skalanya besar. Lantas apa itu teknik percetakan offset?




Pengertian Offset Printing

Offset merupakan mesin cetak dengan teknik cetakan yang hasil cetakannya dicetak terlebih dulu di satu plate, lalu dipindahkan ke lapisan karet yang dinamakan rubber blanket, terakhir dipindahkan ke media cetak yang dikehendaki. Media cetaknya misalnya saja kertas.

Teknik percetakan offset ini sangat disarankan untuk mencetak dalam kuantitas besar. Hasil cetakan dengan teknik offset kualitasnya tinggi dan konsisten, tidak menurun kualitasnya. Biaya mencetak offset sangat ekonomis untuk percetakan skala besar.


Mesin Offset Printing

Mesin untuk percetakan offset biasanya hanya dimiliki oleh percetakan atau perusahaan yang membutuhkan cetak-mencetak dalam skala besar. Pasalnya, harga mesin offset printing cukup tinggi, jadi biasanya tidak dimiliki oleh perorangan.

Komponen mesin offset sendiri terdiri dari 5 elemen. Yang pertama adalah silinder plat sebagai rumah plat cetak. Lalu ada silinder blanket untuk perantara tinta dari plat ke media cetak. Ketiga ada silinder impression yang fungsinya sebagai tempat meletakkan media cetak. Keempat tentunya ada silinder tinta, sebagi tempat memasukkan tinta.an terakhir ada silinder air untuk tempat memberi air untuk mengisi area non image.


Kelebihan Offset Printing

Teknik percetakan sangat beragam. Selain teknik percetakan offset, ada juga tenkik digital printing. Lalu kenapa harus pilih mencetak dengan offset? Ini dia beberapa kelebihannya:


1. Kecepatan Produksi Tinggi

Mesin offset printing kecepatan cetaknya sangat tinggi. dalam 1 jam bisa mencetak hingga 15.000 halaman. Dibandingkan dengan teknik cetak yang lain, kecepatan ini termasuk sangat tinggi. Jadi mesin offset sangat cocok untuk mencetak dalam skala besar. Pada prinsipnya, makin cepat produksi mencetak, maka makin hemat pula biaya operasionalnya.



2. Hasil Cetakan Sangat Berkualitas

Meskipun daya cetaknya sangat cepat, tapi tidak mempengaruhi kualitas hasil cetakan. Justru hasil cetakannya sangat jernih dan tajam. Tapi hasilnya juga tergantung dari ukuran desain dokumen. Kalau resolusi desainnya rendah, maka hasil cetaknya juga sesuai dengan resolusi. Tapi kalau resolusi tinggi, maka hasilnya akan lebih sempurna.


3. Bisa Dicetak di Berbagai Media Cetak

Anda bisa mencetak di berbagai media dengan teknik hybrid uv print offset. Ada 3 media yang sering digunakan yaitu kertas, 3D lenticular, dan sintetis. Oleh sebab itu, bisnis percetakan offset ini bisa mencakup area yang sangat luas karena banyak dibutuhkan hingga kini.

 

Baca Juga: Ketahui Model Kertas Print Sebelum Naik Cetak

 

4. Bisa Mencetak dalam Berbagai Ukuran

Saat ini ada dua pilihan ukuran mesin cetak offset. Opsi yang pertama berukuran 52 x 35 cm. Sementara opsi yang kedua adalah 93 x 63 cm. Anda bisa memilih ukuran sesuai dengan kebutuhan dan selera masing-masing.


5. Lebih Hemat dan Terjangkau

Harga mesin offset sendiri memang relatif tinggi. Jadi untuk dimiliki sendiri memang cukup mahal. Tapi kalau kita menggunakan jasa offset printing, maka biayanya akan jauh lebih hemat. Ini karena produksinya yang sangat cepat. Jadi untuk mencetak dalam skala besar, justru jadi murah kalau menggunakan metode cetak ini. Jika sering membutuhkan cetakan berskala besar, percetakan offset adalah pilihan yang paling tepat.



Untuk kebutuhan cetak offset, Anda bisa mengandalkan Bintang Sempurna, percetakan yang sudah berdiri sejak tahun 1989. PT Bintang Sempurna hadir dengan teknik cetak yang sangat beragam, salah satunya adalah offset printing. Awalnya, percetakan ini hanya menerima jasa fotokopi. Kemudian terus berinovasi menyesuaikan kebutuhan pelanggan, termasuk menyediakan digital printing. Jadi jika Anda butuh cetak cepat, bisa langsung buka situs onlineprint.co.id.